Connect with us

Hi, what are you looking for?

Netizen Mass

Diantara Ganjar dan Anies, Siapakah yang berpotensi meningkatkan pertumbuhan ekonomi?

KUNINGAN (MASS) – Ada klaim bahwa bahwa Kurs rupiah menguat 129 point di level 14.706 per dollar AS sebagai bentuk respon pasar atas diumumkannya Ganjar Pranowo menjadi capres yang diusung PDIP. Klaim tersebut disampaikan oleh ekonom Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi dan dimuat di berita nasional.

Hal tersebut diasumsikan sebagai respon pasar terhadap peluang dilanjutkannya proyek IKN yang saat ini telah berjalan.

Pendapat ini cukup menarik mengingat menjelang pemilu 2024 tentunya banyak manuver yang akan dilakukan oleh semua pasangan capres dan cawapres. Hal ini membuat para pengamat aware terhadap berbagai peristiwa yang akan dikorelasikan dengan berbagai asumsi sebagai indikator.

Tapi diantara Ganjar dan Anies siapakah calon presiden yang lebih berpotensi dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia kedepan?

Di bawah ini adalah perbandingan track record dari pertumbuhan ekonomi antara Jawa Tengah pada masa kepemimpinan Ganjar Pranowo dengan DKI Jakarta pada masa kepemimpinan Anies Baswedan berdasarkan data BPS:

Track record Pertumbuhan ekonomi

2018
DKI Jakarta 6,11%
Jawa tengah 5,3%
Nasional 5,17%

2019
DKI Jakarta 5,82%
Jawa tengah 5,36%
Nasional 5,02%

2020
DKI Jakarta -2,36%
Jawa tengah -2,65%
Nasional -2,07

Advertisement. Scroll to continue reading.

2021
DKI Jakarta 3,56%
Jawa tengah 3,33%
Nasional 3,69%

2022
DKI Jakarta 5,11%
Jawa tengah 5,31%
Nasional 5,23%

perbandingan angka kemiskinan

2018
DKI Jakarta 3,55%
Jawa tengah 11,19%
Nasional 9,66%

2019
DKI Jakarta 3,42%
Jawa tengah 10,58%
Nasional 9,22%

2020
DKI Jakarta 4,69%
Jawa tengah 11,84%
Nasional 10,19%

2021
DKI Jakarta 4,67%
Jawa tengah 11,25%
Nasional 9,71%

2022
DKI Jakarta 4,69%
Jawa tengah 10,93%
Nasional 9,54%

Jika melihat track record Ganjar Pranowo dibandingkan Anies Baswedan dalam konsistensi menjaga pertumbuhan ekonomi dan penanganan angka kemiskinan selama 5 tahun terakhir maka kesimpulannya adalah Anies Baswedan terbilang lebih berpotensi mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia jika terpilih menjabat presiden pada pemilu 2024 yang akan datang.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Menariknya, meski menjabat hanya 5 tahun, Anies Baswedan sebagai Gubernur Jakarta memiliki sejumlah fakta yang memperbaiki ekonomi lebih signifikan daripada Ganjar Pranowo sebagai Gubernur Jawa Tengah. Padahal ganjar berkuasa di Jawa tengah lebih lama yaitu 10 tahun. Bila bicara fakta maka fakta ini menjadi sesuatu yang menarik yang seharusnya tidak diperdebatkan publik.***

Penulis : Achmad Nur Hidayat (Ekonom dan Pakar Kebijakan Publik Narasi Institute)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Lantaran habis masa bakti, kepemimpinan PD Salimah (Persaudaraan Muslimah) mengalami pergantian. Posisi ketua yang sebelumnya dijabat Faridha SPdI, kini diserahkan kepada...

Netizen Mass

Malam ini begitu menerawangBagikan gelap tak kunjung terangManakala hati sedang gundah gulanaMenuntun suatu isyarat untuk memenuhiYang dilalui untuk mengetahui Mulailah untuk menjadi akhirAkhirilah untuk...

Inspiration

KUNINGAN (MASS) – Cukup membanggakan. Warga Kuningan, Ninin Setianingsih yang menjabat Ketua PD Salimah Kab. Kuningan menjadi salah satu dari 45 penulis Buku Kisah...

Education

KUNINGAN (MASS) – Puluhan sekolah calon penerima penghargaan tingkat daerah (Raksa Buana), tingkat provinsi (Raksa Persada) dan tingkat nasional, dikumpulkan Sabtu (12/6/2021). Mereka diberikan...

Advertisement